WORKSHOP KURIKULUM TINGKAT SATUAN PENDIDIKAN

Kota Malang merupakan satu-satunya kota di Indonesia yang melakukan review KTSP secara serentak. Kegiatan tersebut dilaksanakan melalui tiga tahap yaitu In – On – In .
In yang pertama dilaksanakan pada tanggal 28 dan 29 Juni 2012 . Pada tahap ini semua kepala sekolah dasar se-Kota Malang mendapatkan teori dari para pengawas tentang penyusunan KTSP yang benar. Setelah mendapatkan ilmu tentang bagaimana menyusun KTSP yang benar, setiap kepala sekolah ditugasi untuk menganalisa kurikulum sekolah lain menggunakan instrumen analisis KTSP. Dari hasil analisis itulah kami mengetahui sejauh mana kurikulum yang digunakan di sekolah masing-masing, apakah sudah sesuai/sempurna seperti yang diharapkan , atau sebaliknya malah banyak kekurangannya.
Berangkat dari kekurangan-kekurangan tersebut para kepala sekolah dasar ditugasi untuk menyempurnakan kurikulum yang digunakan di sekolahnya masing-masing. Kegiatan tersebut dilaksanakan pada tahap On.

Tahap On dilaksanakan selama tiga hari, yaitu tanggal 30 Juni , 2 dan 3 Juli 2012.
Pada tahap ini para kepala sekolah beserta dewan guru dan pengurus komite mereview kurikulum yang ada , yaitu menelaah kurikulum yang digunakan pada tahun sebelumnya dengan acuan instrumen analisis KTSP. Kekuarangan – kekurangan yang ada disempurnakan melalui musyawarah anatara kepala sekolah, dewan guru, dan komite sekolah.
Hasil penyempurnaan tersebut dibawa kembali ke kegiatan workshop, yaitu In yang kedua pada tanggal 4 dan 5 Juli 2012.

Pada kegiatan In kedua ini tiap kepala sekolah mempresentasikan kurikulum sekolahnya masing-masing kemudian diamati oleh kepala sekolah yang lain menggunakan instrumen analisis KTSP. Setelah itu dilakukan tanya jawab dari apa yang telah dipresentasikan tersebut.

Saran, kritikan, dan masukan tersebut dipergunakan oleh para kepala sekolah untuk lebih menyempurnakan kurikulum yang telah disusunnya.
Harapan dari pengawas semoga hasil review dan penyempurnaan kurikulum ini dijadikan pedoman oleh sekolah untuk tahun pelajaran 2012 – 2013. Kami selaku pimpinan di sekolah sangat mendukung ” Workshop Review KTSP ” yang telah diprogramkan oleh Dinas Pendidikan Kota Malang.
Bravo Dinas Pendidikan , Bravo Kota Malang.

About sdnmadyopuro6

saling asah asih asuh
This entry was posted in Uncategorized and tagged . Bookmark the permalink.

Leave a comment